Inilah Kaki Palsu Yang Tepat Untuk Amputasi Semata Kaki
Kaki Palsu – Mengalami amputasi pada kaki di sebabkan oleh berbagai factor baik dari factor penyakit, kecelakaan kerja, kecelakaan lalu lintas dan kondisi kurang sejak lahir. Salah satu kondisi level amputasi pada kaki yaitu amputasi semata kaki dimana hilangnya telapak kaki hingga sendi mata kaki.
Agar seseorang yang mengalami amputasi level ini bisa beraktifitas kembali tentu dibutuhkan alat ganti gerak kaki yang tepat. inilah kaki palsu yang tepat untuk amputasi semata kaki yaitu kaki palsu chopart. seperti apa kaki palsu chopart, silahkan simak berikut ini.
Bentuk dari kaki palsu chopart seperti halnya sepatu yang terdapat berbagai bagian yang akan menyangga stump dengan berbagai komponen yang memudahkan dalam menggunakannya seperti halnya dalam penggunaan sepatu, secara umum pasien yang memakai kaki palsu jenis ini lebih cepat untuk berjalan normal.
Bahan yang di gunakan untuk membuat kaki palsu chopart sangat variatif. Di antara menggunakan kulit sapi sol ketebalan 3 – 5 cm, atau bisa menggunakan plastic poly propilen dan juga bias menggunakan fiber dan polyesteresin. Klien yang memakai kaki palsu jenis ini tidak memerlukan waktu yang lama untuk latihan jalan. Rata – rata biasa langsung jalan setelah memakai kaki palsu. Tinggal penyesuaian saja untuk membiasakan jalan menggunakan kaki palsu.
Berikut beberapa pilihan kaki palsu chopart berdasarkan bahan pembuatnya :
Kaki palsu chopart dengan kulit sol
Bahan utama yang di pakai untuk membuat kaki palsu ini adalah kulit sapi sol dengan ketebalan minimal 3 cm, untuk bagian depan telapak kaki bisa menggunakan spon atau pun telapak kaki karet. Untuk proses pengerjaan kaki palsu dengan bahan kulit dengan melalui proses pembasahan pada kulit sapi lalu di pres pada cetakan kaki. Untuk selanjutnya di lakukan proses pemanasan agar kulit kering dan tidak berubah bentuk. Jika anda ingin memesan kaki palsu atau anda ingin membuat kaki palsu sendiri silahkan menghubungi kontak kami. Untuk informasi selengkapnya
Kaki palsu chopart polyesteresin
Bahan utama yang di pakai untuk membuat kaki palsu ini adalah kain kaos, fiber, dan cairan kimia poly esteresin dengan jenis yang tidak terlalu kental, untuk bagian depan telapak kaki bisa menggunakan spon atau pun telapak kaki karet. Untuk proses pengerjaan kaki palsu dengan poly estersin dan fiber dengan melalui proses kimia pengerasan benda kerja pada cetakan kaki. Untuk selanjutnya di lakukan proses pengepresan agar benda kerja seusuai dengan ukuran kaki dan tidak terjadi penumpukan cairan kimia agar tidak menambah berat dari kaki palsu tersebut. Jika anda ingin memesan kaki palsu jenis ini atau anda ingin membuat kaki palsu sendiri silahkan menghubungi kontak kami. Untuk informasi selengkapnya
Kaki palsu chopart plastic
Bahan utama yang di pakai untuk membuat kaki palsu ini adalah plastic poly etilen atau pun plastic poly propilen. dengan ketebalan 3 – 4 mm, untuk bagian depan telapak kaki bisa menggunakan spon atau pun telapak kaki karet. Untuk proses pengerjaan kaki palsu dengan poly estersin dan fiber dengan melalui proses pemanasan pada plastic hingga meleleh, setelah meleleh di cetakan pada cetakan kaki. Untuk selanjutnya di lakukan proses pengepresan agar benda kerja sesuai dengan ukuran kaki. Lalu di tunggu sampai dingin, untuk selanjutnya di lakukan prosesn pelepasan palstik untuk di bentuk sesuai bentuk kaki.
Untuk mendapatkan prosthesis yang terbaik, pastikan beli atau pesan kaki palsu ke ahli prosthetic terbaik. Seperti ke JOP Indonesia yang sekarang ini berpusat di kot Madiun dengan cabang Malang , Surabaya dan Solo.
Baca juga : Perawatan harian pada stump dan kaki palsu
Untuk pemesanan bisa via online atau datang langsung ke tempat kami :
WORKSHOP PUSAT JOP Madiun
JL . Kalimosodo no 77, kelurahan Josenan, Kecamatan Taman, Kota MADIUN – Jawa Timur
WORKSHOP CABANG JOP Malang
Perum GRIYA ASRI BANJARARUM Blok C Nomor 10 Boro Panggung RT 02 RW 16, Banjararum, Kacamatan Singosari, Kabupaten MALANG – Jawa Timur , Kode pos 65153
WORKSHOP CABANG JOP Solo
JL. Gedongan Raya, Desa Gedongan, Kec. Colomadu, Kab. Karanganyar – Jawa Tengah
WORKSHOP CABANG JOP Surabaya
JL. Wiguna Timur VIII No. 29, Gunung Anyar Tambak, Kec. Gunung Anyar, Kota Surabaya – Jawa Timur, Kode pos 60294
Informasi selengkapnya silahkan hubungi 085 780 000 084 / 081 329 259 419 / 0351-465274 atau untuk silahkan klik link utama kami jop.co.id atau gojop.com sebagai sarana untuk anda mendapatkan informasi mendetail macam produk dan harganya.
Baca juga : Begini cara pesan kaki palsu di Madiun